Acara TARHIM (Tarawih dan Silaturrahim) Bupati Pemalang di Desa Plakaran

Pembagian BAZNAS oleh Bupati Pemalang kepada Pengurus Masid Desa Plakaran

Bupati Pemalang H. Junaedi, S.H, M.M bersama Camat Moga Drs. Andri Adi, M.Si

Pembagian santunan berupa peralatan sekolah bagi anak yatim oleh Bupati Pemalang dan Camat Moga

Tadi malam, Selasa 05/06 pukul 17.00-21.00 Desa Plakaran tepatnya di Masjid Nurul Huda Pemalang kedatangan orang nomor 1 (satu) di Pemalang yaitu bupati Pemalang, H. Junaedi,S.H, M.M beliau hadir bersama rombongan dari kabupaten dan FORKOPIMDA dalam rangka Tarawih dan Silaturrahim. Acara ini disambut meriah oleh seluruh warga masyarakat di Desa Plakaran umumnya dan warga masyarakat Dusun Limbangan pada khususnya.

rangkaian acara ini diawali dengan pemberian santunan bagi anak yatim yang berjumlah 63 (enam puluh tiga) orang. Santunan yang diberikan berupa perlengkapan alat sekolah. Anak-anak begitu tampak ceria saat menerima santunan ini dan berjabat tangan langsung dengan Bupati Pemalang

Kemudian dilanjutkan dengan acara buka bersama, disambung dengan Tarawih bersama Bupati Pemalang dengan warga masyarakat. setelah sholat tarawih pembagian BAZNAS untuk masjid, TPQ, madrasah yang ada di desa Plakaran dan diakhiri dengan acara sambutan Bupati Pemalang yang ditutup dengan doa.

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *